• General

    This is My Way

    Hampir 5 tahun lamanya aku berkutat dengan aktivitas riset di Korea Selatan, tepatnya di sebuah institusi riset Korea Institute of Science and Technology (KIST). Ya, aku pertama kali menapakkan kakiku di negeri ginseng ini pada 15 Februari 2009 lalu. Langkah pertama disambut udara dingin yang baru pertama kali ku rasakan, serasa masuk ke dalam freezer alami. Aku memutuskan kembali ke track awal yang memang aku inginkan, yaitu bergelut di dunia riset setelah hampir 5 tahun banting setir ke dunia industry. Awalnya memang berat, tapi Alhamdulillah Allah selalu memberkahiku dengan kesabaran dan ketabahan. Ada suka, duka, tangis, tawa, penat, hingga tekanan yang luar biasa pernah ku rasakan. Karena memang system pendidikan…

  • General,  Inspiration

    Pelajaran dari Arisman

    Sabtu pekan lalu, tepatnya dini hari pukul 02.00 lebih, HP ku berbunyi karena banyak pesan dari messengerku. Siapa lagi yang suka kirim messenger pagi buta seperti itu selain junior ku Nasikun dan Mata. Dalam messenger itu, mereka menginformasikan bahwa Kamis kemarin, telah datang dari Indonesia, pelajar SMK di semarang yang bernama Arisman beserta Bapaknya. Arisman datang ke Korea untuk berobat karena mengalami kecelakaan. Setelah dijelaskan panjang lebar, sedikit banyak ada gambaran tentang kondisinya. Sabtu malamnya, aku sempatkan menuju rumah sakit untuk menjenguknya. Saat pertama kali melihatnya, yang kulihat adalah wajah yang tenang dan tegar. Dan saat kulihat kondisi tangan dan kakinya, sesuai dengan informasi dari Nasikun dan Mata. Tangan kanan…

  • General

    Maaf, tawaran ini hanya prioritas kedua

    Sebelum kembali dari Mekah, aku mendapat email dari juniorku tentang adanya lowongan postdoctoral di kampusnya. Kebetulan aku kenal juga dengan Profesornya. Setelah kembali ke Korea, aku kontak sang Profesor. Ternyata, dia berharap aku mau ambil kesempatan tersebut. Akhirnya aku sampaikan, nanti kita diskusikan dulu tentang itu. Akhirnya beliau mengundangku untuk datang ke kantornya. Pada hari yang dijanjikan, aku datang ke kantornya. Di sana kami berdiskusi tentang riset hingga kesempatan postdoctoral tersebut. Beliau bercerita dari latar belakang kenapa dia membutuhkan seorang postdoc. Beliau jelaskan detail menganai tanggungjawab dan ekspektasi dari seorang postdoc yang akan bergabung. Dari sisi itu beliau menanyakan padaku apakah ada kendala? Aku jawab: Tidak, itu sudah memang standarnya…